SuaraJakarta.co, AMERIKA – Setiap orangtua pasti ingin menyaksikan kegembiraan anak-anak mereka. Apalagi ketika menghabiskan waktu di masa-masa libur. Biasanya, salah satu cara rekreasi keluarga adalah dengan berenang bersama.
Tidak ada yang bisa menggantikan perhatian orangtua saat buah hati mereka asyik di kolam renang. Namun, kelengahan bisa saja terjadi karena aktivitas di kolam renang pasti banyak.
iSwimband adalah aplikasi yang dirancang untuk mengawasi anak-anak di kolam renang. Aplikasi ini dijalankan di smartphone iPhones dan iPads dengan iOS 7. Aplikasi ini akan memberikan peringatan kepada orangtua manakala buah hati mereka dalam kondisi berbahaya di kolam renang.
Untuk sementara, paket aplikasi ini hanya dijual di Amerika Serikat dengan harga hampir 80 dollar. Dirancang oleh tiga ayah yang menyaksikan anak-anak mereka tenggelam di kolam renang.
Ada hardware yang dipasang di tubuh anak saat mereka berenang. Perangkat itu akan mengirim pesan kepada iPhone dan iPad orangtua mereka ketika anak dalam kondisi darurat.
Ke depan, pengembangan aplikasi ini akan semakin diperbaiki. Rencananya, aplikasi ini juga bisa dipasang di smartphone Android dan Windows. (*)
sumber: Komando.com