Penyisihan Pertama Idola Nasyid Indonesia Loloskan Enam Peserta Terbaik

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Babak penyisihan Idola Nasyid Indonesia (INI) 2015 gelombang pertama sukses digelar oleh Aliansi Radio Islam Indonesia (ARIN) dan Islamic Book Fair di mall Depok Town Square (Detos), Kota Depok, Jawa Barat, Ahad (23/2).

Sebanyak 18 peserta lomba yang terdiri dari 9 peserta group dan 9 peserta solois, menunjukkan kemampuannya dalam bernasyid.

Salah satu dewan juri INI 2015 di Detos, yakni Teddy Tardiana mengumumkan siapa saja yang berhasil lolos dalam babak penyisihan gelombang pertama untuk masuk ke babak semi final di Islamic Book Fair, di Istora Senayan, Jakarta.

“Kami dari dewan juri, juri pertama saya sendiri Teddy Tardiana, Juri kedua Rizki ‘Awan-XFactor’, dan juri ketiga Fajar Perdana menetapkan, peserta group yang lolos ke babak semi final yaitu Sincere, Santi Voice dan Nawaitu, Sedangkan untuk peserta solois yaitu, Aden, Riza Satriawan dan Hafidin Sidik,” papar personil tim nasyid Snada ini.

Sementara itu, ketua panitia yang juga Chief Executive Officer (CEO) ARIN Dhea Qotrunnada mengatakan, babak penyisihan digelar sebanyak 3 kali, dan semua peserta yang terpilih disetiap gelombang akan mengikuti babak semi final di Istora Senayan, Jakarta.

“Yang kedua, insya Allah di Tangerang City hari Sabtu besok, tanggal 28 Februari 2015, dan yang ketiga di Pejaten Village, Jakarta Selatan hari Ahad, 1 Maret 2015,” ungkapnya.

Babak semi final dan final, lanjut Dhea, akan digelar di panggung utama Islamic Book Fair 2015, di Istora Senayan, Jakarta. “Semi Final Senin malam Selasa, 2 Maret 2015 dan Final Rabu malam Kamis, 4 Maret 2015,” tutur penyiar Radio Elnury 918 AM ini.

Diketahui, acara INI merupakan agenda rutin ARIN bersama Islamic Book Fair, dan pada 2015 ini merupakan kali kelima INI digelar. Acara ini merupakan rangkaian dari kegiatan Islamic Book Fair yang akan dimulai pada 27 Februari 2015 hingga 8 Maret 2015, di Istora Senayan, Jakarta.

Selain INI 2015, ARIN dan Islamic Book Fair juga mengadakan Indonesian Nasheed Award (INA) 2015, sebuah ajang penganugerahan untuk para penyanyi nasyid di tanah air. INA 2015. (ABR)

Related Articles

Latest Articles