SuaraJakarta.co, JAKARTA – Jalan rusak sepanjang 30 meter persegi di Jalan Listrik I, kwitang, Senen, Jakarta Pusat mulai diperbaiki petugas Bina Marga Kecamatan Senen. Sebenarnya, jalan rusak tersebut bertahun-tahun tak kunjung diperbaiki.
Pantauan dilapangan, sebanyak 7 satgas Bina Marga terlihat sedang memperbaiki jalan yang rusak di Jalan tersebut, pada Jumat (16//09/2016) sore.
Kepala Seksi Bina Marga Kecamatan Senen, Dj. Hartohaksono mengaku pengaspalan jalan rusak tersebut, baru bisa dikerjakan saat ini,
“Memang jalan rusak sepanjang 30 meter dengan lebar 1,5 meter itu, sekarang sedang diperbaiki”, ucap Dj. Trilaksono dilokasi pengaspalan.
Ia menambahkan, untuk memperbaiki jalan rusak tersebut, pihaknya mengerahkan 7 satgas untuk mengerjakan pengaspalan hotmic dijalan itu.
“Ada 7 satgas yang diterjunkan. Diperkirakan pengerjaan selesai dalam 2 minggu kedepan”, kata Dj. Hartohaksono (Irvan Siagian)