Mau Wirausaha? Yuk Gabung di Acara OK-OCE Konektifa, Catat Tanggalnya ya!

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Jumlah wirausahawan di Indonesia, saat ini baru mencapai angka 3,1 persen atau7,8 juta penduduk non-pertanian, dari sekitar 252 jumlah penduduk Indonesia

Menurut Menkop-UKM, AAGN Puspayoga, angka tersebut masih lebih rendah dibandingkan Malaysia yang mencapai 5 persen, Tiongkok 10 persen, Singapura 7 persen, dan Amerika 12 persen.

Angka ini, diyakini akan terus meningkat mengingat banyaknya warga yang terkena PHK di beberapa sektor pekerjaan formal. Ditambah, melemahnya daya beli masyarakat karena situasi ekonomi yang cenderung belum membaik dalam tahun ini.

Oleh karena itu, dalam rangka memperkuat ekonomi masyarakat kecil tersebut, OK-OCE Konektifa yang bekerjasama dengan Rumah Partisipasi dan media partner suarajakarta.co, mengundang warga DKI Jakarta untuk membahas peluang usaha baru.

Acara akan berlangsung di Rumah Partisipasi Jalan Borobudur Nomor 2, Menteng, Jakarta Pusat, pada Sabtu (14/10) mulai pukul 13.00 hingga 18.00 WIB.

Warga Jakarta yang hadir akan dilatih langsung oleh Pengusaha Sukses Indra Uno dan Coach Faran Jaya. Sebagai profil, Indra Uno adalah Doktor di Bidang Manajemen Strategis UI dan Ketua Yayasan Mien R. Uno, sebuah organisasi pendidikan kewirausahaan bagi anak muda.

Indra Uno juga merupakan Wakil Ketua Yayasan Budaya Luhur, pendiri PT TPS Consulting Indonesia, konsultan transformasi bisnis strategis butik, serta anggota bersertifikat dari Dewan Komisaris dan Direksi Indonesia (sebuah divisi dari Komite Nasional untuk Tata Kelola Perusahaan).

Sedangkan, Coach Faransyah Agung Jaya, atau yang kerap disapa Faran Jaya adalah seorang entrepreneur and start up coach dengan sertifikasi ACC (Associate Certified Coach) dari ICF (International Coach Federation) sejak 2013. Faransyah adalah pendiri OIG Asia dan Activate Asia (2013) dan membentuk One Integra Ventures (2015). Alumni Universitas Trisakti ini menggeluti dunia kreatif dengan menjadi produser eksekutif untuk 2 film layar lebar dan membuat iklan internasional dari production house miliknya.

Bagaimana, tertarik? Yuk segera reservasi melalui whatsapp ke 0852-1714-9293 dengan format OK_Nama_Email_No HP

Ditunggu ya!

Related Articles

Latest Articles