Turap Saluran PHB di Kali Baru Akan Diperbaki Tahun 2017

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Sepanjang 800 meter turap saluran PHB, Kali Baru Pasar Nangka, Utan Panjang, Kemayaran, Jakarta Pusat akan diperbaiki pada tahun 2017 mendatang.

Dalam pengerjaan perbaikannya, Sudin Tata Air akan menerjunkan puluhan Satgas Tata Air Jakarta Pusat menggunakan alat manual.

Kasudin Tata Air Jakarta Pusat, Dicky Suherlan mengatakan, perbaikan turap PHB saluran Pasar Nangka membutuhkan waktu yang cukup lama.

“Perbaikan memerlukan tahapan-tahapan seperti peninggian turap dan memasang batu turap kali. Mudah-mudahan awal tahun 2017 pengerjaan bisa dilaksanakan”, ungkap Dicky, diruangkerjanya, Senin (21/11/2016) sore.

Lanjut Dicky menjelaskan, pengerjaan turap harus dilakukan dengan strategi.”Membuat turap baru harus hati-hati dan harus ada srategi”, singkat Dicky. (Van)

Related Articles

Latest Articles