Ditunjuk Jadi Kepala BIN, Litbang Kompas: Dirinya Menjabat Partai Pendukung Jokowi-JK

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Mantan Gubernur DKI Jakarta selama dua periode (1997-2002 dan 2002-2007), Sutiyoso, resmi diangkat oleh Presiden Jokowi sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) menggantikan Marciano Norman.

Presiden Jokowi memberikan alasan pengangkatan pria yang akrab disapa Bang Yos tersebut karena memiliki banyak kompetensi dan pengalaman yang berhubungan dengan dunia intelijen.

“Saya juga telah mengajukan pencalonan Sutiyoso sebagai Kepala BIN ini. Saya juga sudah melalui banyak pertimbangan dan memperhatikan baik rekan jejak maupun kompetensi dari Pak Sutiyoso,” kata Presiden Jokowi di kediamannya, sebagaimana dikutip dari laman bisnis.com, Rabu (10/6).

sebagaimana diketahui, Bang Yos adalah alumnus Akademi Militer Nasional (AMN) Magelang tahun 1968. Dirinya pun pernah mengikuti kursus Lemhanas tahun 1993 dan Sekolah Staf dan Komando Gabungan (Seskogab) tahun 1990.

Ketua Umum Parpol

Namun demikian, selain berpengalaman di dunia militer, ternyata Bang Yos adalah Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI). Menurut penulusuran dari Litbang Kompas, PKPI adalah salah satu partai yang mendukung pencalonan Presiden Jokowi-JK pada pilpres 2014 silam.

“Saat ini, pria yang akrab disapa Bang Yos itu menjabat sebagai Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, salah satu parpol pendukung Joko Widodo dan Jusuf Kalla”, tulis Kompas di laman kompas.com, Rabu (10/6).

Related Articles

Latest Articles