Bawaslu Akan Kerjasama Dengan Kominfo dan Kepolisian Untuk Telusuri Akun Provokasi Pada Masa Tenang

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) akan berupaya untuk mencegah kegiatan kampanye di sosial media pada masa tenang jelang pilkada.

Pada masa tenang jelang pilkada, disinyalir akan banyak akun sosial media tidak resmi yang menyebar provokasi atau kampanye. Untuk menelusuri akun penyebar provokasi tersebut, Bawaslu akan kerja sama dengan pihak Kominfo dan Kepolisian.

“Kita akan melakukan segala daya upaya, kita akan telusuri. Kerja sama dengan Kominfo, kita juga kerja sama dengan kepolisian jadi akan kita lihat sejauh mana bisa digunakan teknologi mereka itu menyangkut hal ini,” kata komisioner Bawaslu Nelson Simanjuntak dalam rapat koordinasi menjelang pilkada di Jakarta, Selasa (7/2/2017). (JML)

Related Articles

Latest Articles