SuaraJakarta.co, JAKARTA – Kecamatan Kemayoran akan mendirikan panggung hiburan rakyat di lokasi Lenggang Jakarta Kemayoran, Jakarta Pusat. Hal itu dilakukan untuk menyemarakan suasana malam pergantian tahun baru 2017.
Camat Kemayoran, Herry Purnama, mengatakan pihaknya sengaja menggelar kegiatan acara hiburan di lokasi Lenggang Jakarta Kemayoran agar bisa dinikmati masyarakat.
“Secara khusus acara ini diselenggarakan untuk warga kemayoran agar menikmati berbagai kesenian hiburan di Lenggang Jakarta Kemayoran”, ucap Herry, Jumat (30/12/2016) sore.
Herry menambahkan, panggung hiburan yang akan digelar diantaranya seperti pagelaran kesenian dan kebudayaan, band, organ tunggal dan sejumlah hiburan lainnya yang akan dimulai pukul 19. 00 Wib hingga detik-detik pergantian malam tahun baru 2017.
“Kenapa saya pilih lokasi panggung hiburan di Lenggang Jakarta Kemayoran, karena lokasi tersebut merupakan icon nya kemayoran”, ucap Herry.
Selain itu, kata Herry, lokasi tempat tersebut juga dinilai strategis tidak berjauhan dari tempat tinggal warga. “Saya harapkan warga masyarakat dapat menikmati pergantian malam tahun baru 2017 dengan tertib”, pinta Herry.
Di acara tersebut juga akan dihadiri Muspika Kecamatan Kemayoran, para Lurah, Sekel, dan Kepala Seksi, tokoh agama, tokoh masyarakat, LMK, RT/RW, FKDM, kader PKK dan karang taruna. (Van)