FKUB Imbau Warga DKI Pelihara Situasi Damai Jelang Natal dan Tahun Baru

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Syafii Mufid mengimbau warga DKI untuk tetap menciptakan situasi Jakarta yang aman dan damai.

Hal itu disampaikannya jelang perayaan Natal 2017 dan malam pergantian tahun baru 2018.

“Tentu, dengan saling menghormati dan menghargai perbedaan yang ada. Mari kita songsong tahun 2018 menjadi tahun yang membahagiakan kita semua,” jelas Syafii kepada suarajakarta.co, Minggu (24/12) malam.

Diketahui, malam ini, Umat Kristiani termasuk di DKI Jakarta, akan melakukan prosesi Misa Natal, termasuk di Gereja Katredal. Pantauan suarajakarta.co, pihak panitia Misa Natal di Katedral, Jakarta Pusat tahun ini mewajibkan bagi jemaat yang ingin hadir, wajib registrasi terlebih dahulu.

BACA JUGA  Gerindra: Tidak Tepat Salahkan Anies Soal Kasus Prostitusi Atlet Jepang

“Ini ada latar belakangnya juga yaitu karena keprihatinan Romo terhadap apa yang terjadi di misa-misa besar. Banyak umat yang ketika gereja dibuka, berbondong-bondong dan berdesakan sehingga banyak yang terjatuh atau kurang oksigen,” ujar Humas Gereja Katedral Jakarta Susyana Suwadie di Gereja Katedral Jakarta, Minggu (24/12/2017).

Sebelumnya, FKUB DKI juga telah melakukan refleksi akhir tahun dengan mengundang para pemimpin agama. FKUB menilai kurukunan umat beragama di DKI Jakarta, sejauh ini cukup harmonis dan toleran.

“Umat beragama terutama para pemimpinnya bekerjasama untuk membangun dan memelihara budaya damai. Selama tahun 2017 Jakarta aman dan damai,” tambah Syafii. (RDB)

Related Articles

Latest Articles