Saluran Air Binggung Belum Pernah Diperbaiki, Banjirpun Tak Bisa Dihindari

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Saluran air binggung yang mengaliri 4 RW, kompleks Angkasa Pura (PPKK), sejak puluhan tahun lalu tidak ernah diperbaiki.

Akibatnya saluran air di 4 RW tersebut terjadi pendangkalan hingga menyebabkan banjir ke pemukiman warga. Meski begitu, warga pun tak bisa berbuat apa-apa, walau setiap tahunnya tergenang air. Jika itu terjadi, warga hanya bisa mengelus dada.

Untuk memfungsikan saluran air di 4 RW itu, Camat Kemayoran, Herry Purnama menggelar kegiatan kerjabakti masal di RW 06, 07, 08 dan 09, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat dengan bergotong royong membersihkan lumpur dan sampah rumah tangga yang terdapat dalam saluran air binggung di kawasan kompleks Angkasa Pura (PPKK), Minggu (27/11/2016).

Herry Purnama menambahkan, sebanyak 500 petugas gabungan dan warga bersama-sama dalam kegiatan kerja bakti. Herry juga menyayangkan sejumlah saluran air terjadi penyempitan.

“Kita juga minta kepada warga agar saluran yang berubah ukuran yang besar menjadi kecil, agar dikembalikan sesuai ukurannya. Sehingga air dapat mengalir dengan lancar”, jelasnya.

Ketua RW 08, Nasir mengatakan, warga masyarakat sangat senang saluran disini dibersihkan karena sejak puluhan tahun lalu tidak pernah dibersihkan, apalagi dinormalisasi.

“Saluran air disini dibiarkan saja, tidak pernah disentuh sejak tahun 1990”, jelasnya.

Ditambahkan Nasir, warga masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Jakpus, yang melaksanakan pembersihan lumpur-lumpur dalam saluran-saluran disini, sehingga saluran yang mampet bisa berfungsi. (Van)

Related Articles

Latest Articles