SuaraJakarta.co, JAKARTA- Ciptakan lingkungan bebas dari Tempat Pembuangan Sampah (TPS) full gerobak di sepanjang bibir kali Sentiong, Kemayoran, Jakarta Pusat dihapus. Kali ini ada tiga lokasi TPS kembali dihapus. Adapun tiga TPS tersebut diantaranya Gembreng, Sengon dan TPS Jalan Bendungan Jago.
Camat Kemayoran, Herry Purnama menyatakan, tiga TPS yang dihapus sejak kemarin, Selasa (02/01/2018) meliputi dua kelurahan yaitu Utan Panjang dan Serdang. Setelah dihapus, kata Herry lokasi tersebut kemudian dilakukan penjagaan petugas gabungan.
Menurutnya, penghapusan TPS merupakan kesepakatan bersama dan komitmen dalam menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman dan sehat. “Untuk pembuangan sampah rumah tangga masyarakat di dua kelurahan tersebut dialihkan pengangkutan pada malam hari,” jelas Herry, Rabu (03/01/2018) siang.
Herry mentargetkan tahun 2018 ini wilayah Kemayoran tidak ada lagi TPS full gerobak disepanjang bibir kali Sentiong.
“Sudah ada 5 TPS yang dihapus. Tinggal satu TPS lagi terletak di Jalan Kemayoran Gempol yang belum dihapus. Kami berharap Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta mempercepat pembangunan TPS Ramah lingkungan, Jalan Dakota Raya, Kebon Kosong. Dengan begitu, pengangkutan sampah bisa teratasi,” pungkas Herry. (Van)