Penertiban PKL, Bajaj Rongsok Pun Ikut Diangkut Satpol PP Johar Baru

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Sembilan unit gerobak milik Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berada di jalan Percetakan Negara II, Johar Baru, Jakarta Pusat, diangkut Petugas Satpol PP Johar Baru, Senin (25/4).

Pasalnya, keberadaan PKL tersebut, selain menggunakan Fasum dan fasos, juga membuat resah warga.

Tidak hanya gerobak saja yang ditertibkan, petugas juga mengangkut satu bajaj rongsokan yang teronggok di bahu jalan.

“Penertiban ini dilakukan atas aduan dari warga yang resah dengan menjamurnya PKL dilahan Fasum/fasos,” ungkap Wakil Camat Johar Baru, Yassin Pasaribu.

Meski begitu, petugas tetap menyita sembilan gerobak milik PKL yang biasa mangkal di bahu jalan dan trotoar, kemudian dikirim ke gudang Cakung Jakarta Timur.

“Sebelum ditertibkan, kita sudah sosialisasi hingga sampai melayangkan surat peringatan kepada pedagang untuk tidak berjualan di fasilitas sosial dan fasilitas umum (fasos-fasum),” ujarnya.

Dalam penertiban PKL, kata Yassin, pihaknya menerjunkan 20 personil gabungan terdiri dari Satpol PP, TNI, Polri, kebersihan dan PPSU.

“Penertiban berlangsung kondusif dan lancar, tanpa ada perlawanan dari para PKL”, katanya (Van)

Related Articles

Latest Articles