SuaraJakarta.co, JAKARTA- Konsisten, adalah sebuah pernyataan (statement ) kami untuk bertekad dalam berbagi ilmu kepada siapapun. Talkactive.id tidak pernah bosan dalam mengajak kamu agar bisa mengikuti asiknya kelas Public Speaking.
Sebagai elemen penting bagi manusia untuk bersosialisasi, komunikasi adalah hal yang seksi untuk dibahas. Dikala kamu galau akan percintaan, pekerjaan, hingga kehidupan sosial, semuanya karena masalah komunikasi.
Jika dirunut sejak batch pertama hingga batch keenam, jumlah klien yang ikut kelas Public Speaking datang dari berbagai kalangan. Sebut saja, ada dari kalangan korporasi, birokrasi, pelajar, hingga ibu rumah tangga.
Melihat hal tersebut, Managing Director Talkactive.id, Ferik Trianda sangat yakin pada batch ketujuh akan lebih bervariasi lagi latar belakang peserta yang ikut kelas tersebut.
“Batch 7 kali ini saya yakin banyak peserta yang berasal dari berbagai latar belakang,” jelas Ferik disaat yang sama.
Lebih lanjut, Founder Talkactive.id , Noveri Maulana menegaskan bahwa para klien terus mencari cara bagaimana memperoleh tips yang tepat dalam berkomunikasi. Salah satunya dengan dibukanya kelas workshop untuk batch ketujuh ini pada Sabtu(9/3) mendatang.
“Alhamdulillah, Talkactive.id tetap konsisten melaksanakan pelatihan Public Speaking. Terbukti, di 2019 ini kita memang menekankan bahwa Public Speaking itu jelas dibutuhkan bagi siapapun,” ujar Noveri, minggu(3/3).
Oleh karena itu, bagi kamu yang ingin mengikuti kelas workshop Public Speaking dari talkactive.id bisa cek akun instagram, facebook, dan Linkedin. See you in the next batch, Kawan Bicara.