“Kemarin Banjir Hampir Sepintu, Pak. Tapi, Alhamdulillah Sudah Surut Cepet Ini”

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Gubernur Anies Baswedan memastikan penanganan pasca banjir berjalan efektif dan tuntas. Hal itu disampaikannya saat datang ke Kebon Pala, Kampung Melayu, dan Kampung Arus, Cawang Jakarta Timur, siang ini, Selasa (6/2).

Kedatangannya bersama rombongan dinas terkait untuk memastikan kondisi pengungsi serta lingkungan pasca banjir yang sudah mulai surut.

Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Kampung Pala RW 07 Kampung Melayu, Jakarta Timur. Gubernur langsung turun melihat rumah-rumah warga yang masih terendam air. Gubernur juga menyapa dan berbincang dengan warga Kampung Pala yang rumahnya semalam terendam genangan air dan kini sudah surut.

“Banjirnya seberapa ibu? Lalu kondisi kesehatan sekarang bagaimana?,” tanya Gubernur Anies kepada salah seorang pengungsi. “Kemarin hampir sepintu Pak tapi alhamdulillah surut cepet ini tingginya tinggal semata kaki saja,” jawab ibu tersebut.

Selanjutnya, Anies juga meninjau lokasi banjir di Kampung Arus Cawang. Kondisi serupa juga terjadi di kampung tersebut dimana volume genangan bertahap surut serta warga yang mengungsi mulai kembali ke rumah dan membersihkan lingkungannya dibantu dengan pihak terkait.

Gubernur Anies juga menyampaikan kondisi terkini surutnya banjir di Kampung Melayu di mana air sudah menurun scara bertahap terlebih pihak Pemprov terus memantau pompa agar berfungsi dengan baik. Selain itu ada 261 pengungsi yang ditampung di SD, Puskesmas dan aula kelurahan Kampung melayu.

“Jadi harapannya penanganan ini berjalan efektif dan tuntas sehingga air akan lebih cepat surut dan warga bisa kembali. Kita pastikan seluruh kebutuhan pangan warga yang mengungsi juga terpenuhi,” tegas Gubernur Anies usai meninjau lokasi. (RDB)

Related Articles

Latest Articles