SuaraJakarta.co, JAKARTA – Setelah sukses menjadi tuan rumah Asian Games 2018, Ibukota Jakarta selanjutnya akan menjadi tuan rumah bagi penyelenggaraan Asian Para Games pada 6-13 Oktober 2018 mendatang.
Menghadapi itu, Gubernur Anies ajak warga Jakarta jadikan momentum Asian Para Games sebagai penyadaraan soal kesetaraan di semua aspek.
Mulai dari persoalan kesempatan hingga fasilitas.
“Saya mengajak kepada masyarakat Jakarta dan warga Indonesia umumnya, gunakan Asian Para Games ini momentum untuk menyadarkan kepada kita bahwa kesetaraan harus ada pada semua aspek. Kesempatan harus setara, fasilitas harus setara. Semuanya adalah Warga Indonesia memiliki hak yang sama untuk mendapatkan hak yang sama,” jelas Anies di Parade Momo Asian Para Games, Monas, Jakarta Pusat, Minggu (23/9).
Untuk itu, Anies telah menyiapkan seluruh infrastruktur dan sarana transportasi yang ramah bagi penyandang disabilitas.
“Untuk bis Transjakarta, kita sudah siapakan sebanyak 251 bus dengan dek rendah sehingga ramah bagi penyandang disabilitas. Begitu juga dengan fasilitas umum terutama jalan protokol sejak beberapa bulan lalu sudah kita dorong untuk perbaikan. Bagi warga penyandang disabilitas juga bisa menggunakan Transjakarta secara gratis selama pelaksanaan Asia Para Games. Begitu juga pada sabtu dan minggu, kita akan gratiskan bagi para penonton untuk datang ke venue untuk menonton secara gratis,” papar Gubernur Anies.