SuaraJakarta.co, JAKARTA – Indonesia akan menikmati ponsel teranyar Samsung pada 13 April mendatang. Duo ponsel S6 dan S6 Edge akan dibuka pre order di beberapa situs belanja online di tanah air.
Bocoran di dunia maya, salah satunya dari blog.gsmarena.com, duo ponsel ini dilengkapi dengan layar Quad HD super Amoled selebar 5.1 inchi. Selain itu duo ponsel super pintar ini didukung dengan prosessor Exynos 7420. Prosesor ini sebanding kekuatannya dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 810 yang dipasang di HTC M9 dan beberapa ponsel flagship lainnya.
Kekuatan baterai pun diujicoba serta dibandingkan dengan beberapa jenis ponsel lainnya. Untuk waktu bicara, baterai duo ponsel ini memiliki kekuatan hingga 19 jam 48 menit.
Sementara untuk web browsing, baterai ponsel ini tahan hingga 11 jam nonstop. Dengan waktu selama itu, menunjukkan Samsung S6 dan S6 Edges lebih kuat jika dibandingkan dengan beberapa ponsel sejenis, seperti Nokia Lumia 830 dan Apple iPhone 6.
Bagaimana dengan memutar video? Kekuatan baterai duo ponsel ini cukup lama. Keduanya bisa memutar video nonstop selama 12 jam lebih. Luar biasa bukan? Kondisi ini lebih baik jika dibandingkan Galaxy S5.
Desain S6 dan S6 Edges memang ditujukan untuk kalangan premium. Konsepnya lebih tipis jika dibandingkan dengan generasi Samsung Galaxy S5. Di bagian covernya sudah dilengkapi lapisan kaca yang mengakibatkan baterai pada ponsel pintar ini sulit dilepas.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah kekuatan prosesornya. Chipset 14nm Exynos 7420 memberika daya prosesor berkecepatan 1.5 Ghz untuk Quad Core Cortex A53 dan 2.1 Ghz untk Quad Core Cortex A57.
Dengan prosessor yang dikabarkan dengan prosessor tercepat hingga saat ini di dampingi dengan RAM 3 GB serta dilengkapi dengan GPU MAli T760 yang membuat performa Samsung Galaxy S6 tak terdandingi oleh smartphone manapun. (MFZ)