SuaraJakarta.co, JAKARTA- Untuk meningkatkan pelayanan dan memberikan kenyamanan kepada warga masyarakat, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat akan memperbaiki kantor kelurahan, kecamatan hingga rumah dinas (Rudin) Lurah.
Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setko Administrasi Jakpus, Kamal menyatakan, perbaikan kantor kelurahan dan kecamatan meliputi perbaikan rehap total dan berat.
“Pembangunan Rehap total yaitu kantor Kelurahan Kramat. Sedangkan untuk rehap berat kantor Kecamatan Kemayoran,” ungkap Kamal, Kamis (19/04/2018).
Sementara, untuk dua Rumah Dinas (Rudin) Lurah di tahun ini akan diperbaiki seperti Rudin Lurah Serdang dan Petamburan.
“Selain kantor kelurahan dan kecamatan. Dua Rudin Lurah juga direhab berat seperti Rudin Lurah Petamburan dan Lurah Serdang,” katanya.
Mantan Lurah Petojo Selatan ini menambahkan, pembangunan rehab total dan berat yang mengerjakan adalah pihak ke tiga yang semua tahapan prosesnya dilaksanakan oleh BPPJ Provinsi DKI Jakarta.
“Saat ini masih tahapan proses lelang perencanaan. Total anggaran untuk pembangunan tersebut sebesar 20 milyar,” ujarnya. (Van)