SuaraJakarta.co, JAKARTA – Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meminta kepada pemenang lomba Festival Beduk dan gema takbiran dapat meningkatkan kreativitas dan kekompakan dalam penampilan lomba di tingkat Provinsi, Sabtu (24/06/2017) mendatang
“Pemenang lomba ini harus dapat meningkatkan kreativitas dan kekompakan, sehingga peserta bisa menjadi juara di tingkat provinsi,” ucap Djarot, Rabu (21/06/2017).
Mantan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta ini juga mengingatkan agar peserta dapat menjalin kebersamaan dan gotong royong dalam meraih juara. Ia pun berharap dengan kegiatan lomba seperti ini menandakan budaya dan tradisi menjadi harmonis dan karena dapat dimainkan secara bersama-sama.
Seperti diketahui juara I pada tingkat kota jakpus dimenangkan Kecamatan Kemayoran, sementara untuk posisi juara II diraih Kecamatan Tanah Abang, sedangkan juara III yakni Kecamatan Cempaka Putih.
Adanya lomba festival beduk dan gema takbir ini tak lantas membuat Djarot mengizinkan warga Jakarta bisa menggelar takbir keliling. Justru dengan adanya festival ini, niat Djarot supaya tidak ada takbir keliling. (Irvan Siagian)