Site icon SuaraJakarta.co

Warga Harus Hati-hati Terhadap Pihak-pihak Yang Mengaku OK OCE

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Banyak pihak yang mengaku mewakili OK OCE, membuat masyarakat Jakarta bingung sekaligus harus berhati-hati. Untuk itu, masyarakat harus pastikan hanya ada satu perkumpulan yang mewakili OK OCE.

Perkumpulan yang resmi mewakili gerakan OK OCE adalah Perkumpulan Gerakan OK OCE (PGO) yang dinahkodai oleh Faransyah Jaya atau Coach Faran. PGO dipercaya untuk menjalankan ekosistem gerakan OK OCE di DKI.

“Dengan maraknya pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dengan mengaku mewakili OK OCE di kecamatan ataupun menggunakan nama OK OCE tanpa persetujuan PGO, maka PGO kembali menegaskan ke semua pihak yang terkait, bahwa tidak ada kepengurusan OK OCE di setiap kecamatan yang mewakili PGO,” tegas Coach Faran, Minggu (10/12/2017).

PGO dalam menjalankan ekosistem gerakan kewirausahaan mengajak para komunitas wirausaha, yang di panggil sebagai penggerak, di setiap kecamatan untuk bergabung dalam gerakan OK OCE untuk membina para warga di setiap kecamatan.

“Di setiap kecamatan nanti bisa ada beberapa penggerak tapi bukan pengurus OK OCE. Nama-nama penggerak resmi akan di komunikasikan via kecamatan melalui kasatpel Dinas Koperasi dan UMKM,” ujar Coach Faran.

Coach Faran menghimbau kepada warga agar bisa lebih berhati-hati memberikan data diri kepada pihak-pihak yang mengaku perwakilan OK OCE kecamatan. Warga dapat bertanya langsung ke kecamatan terdekat dan khususnya ke kasatpel di setiap kecamatan untuk memastikan komunitas penggerak mana yang resmi dan terdaftar di PGO.

Untuk mendaftar OK OCE secara resmi, warga harus membuat akun di www.okoce.me dan mendatangi kecamatan terdekat untuk mendapatkan informasi program dan kegiatan OK OCE yang di laksanakan oleh pemprov DKI. (EDI)

Exit mobile version