Site icon SuaraJakarta.co

Presidium Relawan Anies-Sandi Desak Prabowo Turun Gunung

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Setelah sukses menggelar konsolidasi Relawan Bergerak untuk Menangkan Anies-Sandi pekan lalu, Presidium Relawan Anies-Sandi yang dikomandani Boy Sadikin kembali berkumpul untuk melakukan evaluasi terkait dengan dukungan masyarakat kepada pasangan Cagub-Cawagub No.3 ini.

Anggota Presidium Relawan Anies-Sandi, Rico Sinaga mengatakan, untuk mendongkrak elektabilitas pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam Pilgub DKI 2017, maka Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto wajib turun gunung.

Pasalnya, dari sejumlah survei yang dirilis beberapa lembaga survei, elektabilitas pasangan nomor urut tiga tersebut cenderung stagnan, yakni kerap berada di posisi terbawah dari tiga pasangan kontestan.

“Untuk memperbaiki kondisi ini, tentu perlu strategi dan cara berbeda yang lebih konkret untuk dijalankan tim Anies-Sandi,” kata Rico di Posko Tim Relawan, Jl. Borobudur No.2, Jakpus. Jum’at (23/12).

Pola berbeda tersebut diantaranya memaksimalkan jaringan semua relawan yang dikomandani mantan Ketua DPD PDIP DKI, Boy Bernadi Sadikin, diluar unsur partai pendukung.

“Yang utama adalah diharapkannya turun langsung Prabowo untuk bersama-sama semua potensi yang ada di jaringan bekerja langsung menyapa warga pemilih di Jakarta,” ujar Rico.

Walau bagaimanapun sebagai calon Presiden 2014, Prabowo masih memiliki banyak simptisan di Ibukota.

Exit mobile version