Site icon SuaraJakarta.co

Partainya Dukung Ahok, Lulung Malah Dukung AHY, Main Dua Kaki?

Haji Lulung. (Foto: Istimewa)

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Meskipun partainya, PPP kubu Djan Faridz, mendukung Ahok sebagai cagub DKI, namun Abraham Lunggana atau yang kerap disapa Lulung lebih memilih paslon Agus Yudhoyono-Sylviana di Pilkada DKI 2017.

Lulung mendeklarasikan hal itu di saat hadir di acara ulang tahun ke-58 Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sylviana Murni di Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Selasa (11/10/2016). Alasan dirinya memilih Agus-Sylvi adalah karena sama-sama berlatar belakang militer dan anak betawi.

“Ya secara pribadi kita dukung (Agus-Sylviana), ya jelas garis besarnya. Saya anak tentara, dan saya anak Betawi. Jelas itu,” ujar Lulung di Jakarta Utara.

Meski berbeda sikap, Lulung mengaku tidak akan meninggalkan parpol yang telah membesarkan namanya itu.

“Kan sudah jelas, saya pribadi tidak akan (dukung Ahok). Kan sudah jelas, sudah berkali-kali itu, tidak pindah, saya tidak ingin seperti anak lain, saya ingin seperti aku sendiri,” ujar Lulung yang juga Ketua DPW PPP Jakarta itu.

Diketahui, paslon Agus-Sylvi didukung oleh Partai Demokrat, PKB, PAN, dan PPP Kubu Romahurmuzy. Padahal, di sisi lain, Lulung dikenal memiliki hubungan dekat dengan Djan Faridz. Apakah ini menandakan PPP Kubu Djan Faridz bermain dua kaki?

Exit mobile version