SuaraJakarta.co, JAKARTA – Kawasan sekitar lokasi pembuangan sampah (LPS) di wilayah Cempaka Putih Jakarta Pusat ditanami 20 pohon Mangga produtif.
Menurut Kepala Seksi Kebersihan Kecamatan Cempaka Putih, Cheppy Hanafi tujuan dari menanami pohon Mangga produktif itu untuk ramah lingkungan, keindahan dan penghijauan.
“Kalau sudah besar pohon produktif, nanti akan rindang dan bisa untuk neduh”, katanya, Selasa (26/07/2016).
Dari, 11 LPS yang ditanami pohon produktif diantaranya, LPS Cempaka Putih, kali item, Rawasari Timur dan Rawasari Selatan, LPS Jalan Taman Solo, dan Dipo Rawasari.
“Ada 4 orang petugas kebersihan yang menanami pohon disekitar LPS.“Yang menyiram dan merawat pohon-pohon produktif itu juga petugas kebersihan”, katanya.
Lanjut Cheppy menambahkan, dalam kegiatan tersebut pihaknya mendapat dukungan dari Sudin KPKP Jakarta Pusat. “Pohon produktif Mangga yang disebar dilokasi LPS agar asri dan aden juga menghasilkan buah mangga”, ujarnya (Irvan Siagian)