Site icon SuaraJakarta.co

Lurah Serdang Kemayoran Bentuk Regu Kebersihan Tangani Persoalan Sampah

foto: cakranews.com

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Lurah Serdang Kemayoran Jakarta Pusat Heru Supriyono membagikan seragam operasional kepada  Regu Kebersihan  Swadaya Masyarakat [RKSM] dalam bentuk baju werpack.

Menurut Lurah Heru Supriyono, pemberian seragam kepada 45 (empat puluh lima) orang petugas kebersihan lingkungan tersebut disaksikan oleh para pengurus RW, LMK, Kasi Kebersihan, dan Korlap Kebersihan Kecamatan.

“RKSM merupakan tulang punggung dalam pengambilan sampah warga untuk dikumpulkan di Lahan Pembuangan Sampah (LPS), yang secara swadaya dikelola oleh para RW,” jelas Heru.

Heru pun memberikan tanggapan terkait problem sampah di LPS [Lahan Pembuangan Sampah] yang keberadaannya berada di jalan Bendungan Jago Raya sisi kiri Kantor Kelurahan. Menurutnya, LPS di jalan tersebut merupakan prioritas untuk dapat diselesaikan, mengingat penempatan LPS ada berada di jalan sekunder yang menjorok ke kali Item Sentiong.

“Dengan adanya RKSM dan PPSU diharapkan sampah di LPS jalan Bendungan Jago tepat waktu dapat di tanggulangi dengan packing di gerobak dengan tidak ada tercecer di jalan. Ini tentunya dengan melakukan pengawasan malam hari oleh PPSU, ” ujar Heru.

Heru menambahkan ke depannya akan diprioritaskan tidak ada lagi gerobak sampah di pinggir jalan yang stand by. Semua difungsikan ke lokasi LPS.

Secara terpisah Ketua RW 03 Kelurahan Serdang Pujo turut  menanggapi,bahwa problem LPS, menurutnya, dapat diatasi, “Terkait armada gerobak RKSM yang stand by di jalan untuk kita kembalikan ke wilayah masing lingkungan,” tukasnya.

Namun, pengawasan sampah warga dan waktu buang sampah warga untuk setidaknya di sosialisasikan terlebih dahulu, agar gerobak yang ada di wilayah tidak di manfaatkan untuk buang sampah oleh warga sembarang waktu.

Dirinya berharap gerobak RKSM yang diparkir di lingkungan akan membuat tak ada lagi sampah berserakan, termasuk warga tak semena waktu bebas membuang sampah.

“Dengan jadwal RKSM berkeliling diharapkan warga sudah memahami jam pengangkutan sampah lingkungan oleh RKSM saat jemput bola, “tukas Pujo.

Exit mobile version