Site icon SuaraJakarta.co

Lomba-lomba Di HUT RI Jadi Tontonan Menarik Untuk Warga

(Foto: Irvan Siagian/SuaraJakarta)

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Untuk menyemarakan dan memeriahkan HUT RI yang ke 71, berbagai lomba-lomba kembali dipertontonkan untuk warga Menteng yang berlangsung di halaman kantor kelurahan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (20/08/2016) pagi.

“Ini baru tontonan menarik, selain lomba-lomba yang diadakan menarik dan lucu juga dapat warga dapat hadiah”, ucap Wati, warga Menteng, peserta lomba tarik tambang.

Tuti warga lain yang menyaksikan lomba juga turut memberikan semangat kepada ibu-ibu peserta lomba tarik tambang. “Ayo terus ditarik tambangnya. Kamu pasti bisa”, seru Wati.

Suasana bertambah semarak dan meriah ketika MC, Adi Jojon mengomentari lomba futsal mengenakan busana daster, antara tim kesebelasan Waria melawan tim kesebelasan RW yang berakhir seri (1-1).

Lurah Menteng, Agus Sulaeman mengatakan, kegiatan lomba yang digelar merupakan kegiatan agenda setiap tahun.

“Kegiatan lomba juga dalam rangka mengisi kemeriahan HUT RI”, ucap Agus.

Lanjut Agus menambahkan, selain lomba futsal mengenakan daster dan tarik tambang, ada juga, lomba panjat pinang, balap karung dan bakiak. “Lomba ini digelar untuk warga. Selain mendapat hadiah warga juga dihibur dengan pertandingan lomba-lomba”, jelas Agus Sulaeman didampingi Sekel Menteng, Dedy Tjahyadi (Irvan Siagian)

Exit mobile version