Lift Gedung Walikota Jakpus Sering Rusak, Minta Diganti

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Lift Blok C, gedung kantor Wali Kota Jakarta Pusat sering rusak. Pasalnya, selain kondisi lift sudah tua. Saat ini lift tersebut masih beroperasi sehingga membutuhkan perbaikan atau penggantian.

Warga yang hendak menggunakan lift tersebut juga terganggu, lantaran lift yang terdapat 2 buah di blok C, hanya 1 yang berfungsi.

“1 lift yang berfungsi juga penuh terus, naik tangga sampai lantai 4 cukup melelahkan dan cape. Jadi keluar keringat”, ucap Dwi (33), Jumat (21/10/2016).

Ia menambahkan, jika tidak cepat selesai lift nya, kasihan ibu-ibu atau bapak-bapak yang naik lewat tangga, saya gak bisa ngebayangin.

“Seharusnya lift bisa diperbaiki dengan cepat, karena kantor ini merupakan kantor pelayanan warga. Dimana warga membutuhkan kenyamanan”, ujarnya.

BACA JUGA  Pengumuman Lomba Mirip Hidayat

Kabag Umum dan Protokol Jakpus, Prasetyo ketika ditanya soal tersebut mengatakan, untuk tahun ini perbaikan lift di gedung pemkot Jakpus diantaranya, blok A, B, dan C.
“Lift di blok C, memang sedang dalam perbaikan. Perbaikannya akan lama karena 2 lift yang berada di blok C, merupakan satu kesatuan”, ujarnya, Jumat (21/10/2016) diacara Syukuran dan selamatan RPTRA Benda, Cempaka Putih Timur.

Meski begitu, Prasetyo tidak menjelaskan secara rinci, berapa anggaran perbaikan lift di tiga blok pada tahun ini (Van)

SuaraJakarta.co
Author: SuaraJakarta.co

Related Articles

Latest Articles