Site icon SuaraJakarta.co

Gubernur Anies Siapkan Strategi Tangani Banjir, Seperti Apa?

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak jengah menjawab pertanyaan soal penanganan banjir. Pasalnya, musim hujan sudah mulai terasa, beberapa wilayah di DKI diperkirakan akan tergenang banjir.

Namun, soal banjir yang menjadi masalah langganan setiap tahun, Anies sudah menyiapkan strategi dalam menanganinya. Seperti apa itu?

“Sejauh ini, pertama tentang saluran-saluran dipastikan tidak ada hambatan. Kedua, warga diminta untuk mengecek juga, lingkungan di sekitarnya aman tidak ada kotor, jika ada laporkan pemprov akan bekerja,” papar Anies, di Jakarta, Minggu (25/1/2018).

Selain itu, Anies mengatakan Pemprov DKI sudah menyiapkan siaga bencana bila ternyata terjadi banjir di wilayah yang sudah ada polanya.

“Maka segera bekerja termasuk adanya rekayasa lalu lintas,” tegas Anies.

Beda wilayah beda pula strategi. Seperti wilayah Jakarta Utara, banjir bisa dari air rob, bisa juga dari hujan. Maka, Pemprov DKI sudah menyiapkan pompa untuk menguras air banjir.

“Kita pompa. Jadi Pemprov DKI punya 450 lebih pompa yang itu diaktifkan pada saat genangan terjadi di tempat yang lebih rendah. Apakah di underpass, atau di daerah-daerah yang secara umum permukaan tanahnya lebih rendah. Dan dengan pompa itulah kita bisa membantu percepat pengangkatan air,” ujar mantan Mentri Pendidikan itu.

Selain pompa, Anies juga menyiapkan pasukan pemadam kebakaran (damkar) untuk membantu penanganan banjir.

“Kita siapkan Damkar secara mobile yang ditempatkan di tempat emergency yang biasanya tidak terjadi genangan. Jika terjadi, sudah kita siapkan,” katanya.

Exit mobile version