Site icon SuaraJakarta.co

World President JCI dari Turki Berkunjung ke Depok

World President JCI dari Turki Berkunjung ke Depok

World President JCI dari Turki Berkunjung ke Depok. (Foto:Dokpri)

SuaraJakarta.co, DEPOK – Minggu siang kemarin JCI Depok (Junior Chamber International) menjamu World President JCI, Ismail Haznedar dari Turki (22/03). Ini adalah momentum kebanggan bagi warga Depok karena tokoh muda dunia ini menyempatkan diri untuk berdialog dengan pemuda aktif dari JCI Depok.

Hadir dalam pertemuan Local President JCI Depok, Irfan Aulia sebagai salah satu tokoh muda depok. Beliau merupakan salah satu penggerak kewirausahaan pemuda dan warga kota aktif.

Dari dialog didapatkan beberapa poin penting pembelajaran dari World President JCI, Ismail Haznedar mengenai bagaimana memberikan perubahan positif pada warga lokal. Ia mencontohkan satu gerakan dunia yang ia canangkan yaitu #ismile sebuah gerakan memposting muka tersenyum untuk meningkatkan indeks kebahagiaan kota.

Turut hadir dalam pertemuan National President JCI Indonesia, Gus Agung Gunarthawa dan Local President JCI Jakarta, dr. Rani. Dalam pertemuan National President menegaskan bahwa semangat persaudaraan antar warga negara harus terus dipupuk dan dijaga.

Dalam acara turut diberikan dua oleh-oleh dari pengurus JCI Depok yaitu pancake durian buatan Evp Muhammad Marwan Hadid dan tas recycle berlogo JCI dan logo negara buatan Vp Irma.

Exit mobile version