Site icon SuaraJakarta.co

Camat Johar Baru Edy Suryaman Razia PSK di Taman Bunderan Tanah Tinggi

PSK di Taman Bunderan Tanah Tinggi Terkena Razia (foto: nano/suarajakarta.co)

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Keberadaan Pekerja Seks Komersial (PSK) di Taman Bunderan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, kian mengkhawatirkan.

Atas sebab itu, Camat Johar Baru Edy Suryaman melakukan penertiban bersama dengan Muspika dan Dinas Sosial di malam hari beberapa titik rawan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) tersebut, khususnya di Jalan Jenderal Soeprapto, Galur Jaya, dan Jalan Tanah Tinggi, Kamis (4/2).

“Alhasil 13 PMKS kami tangkap termasuk yang di taman warga yang menjadi prioritas langsung di amankan petugas untuk di bawa ke Panti Kedoya Jakarta Barat,” terang Eddy bersama dengan 20 petugas penertiban berpengendara motor.

Senada, Wakil Camat Johar Baru Yassin Pasaribu menjelaskan bahwa kegiatan operasi ini dilakukan atas dasar laporan dari warga. “PSK tersebut bukan hanya yang mangkal tapi juga yang suka tidur di trotoar jalan,” jelas pimpinan operasi ini.

Yassin berharap dengan adanya operasi penertiban ini fungsi Taman Bunderan Tanah Tinggi akan kembali ke awalnya, dan bebas dari persoalan transaksi prostitusi dan lingkungan yang kumuh. (nano/iman)

Exit mobile version