Site icon SuaraJakarta.co

Besok, 300 Bangunan di Sepanjang Jalan KBB Akan Dibongkar

ilustrasi (foto: Ahmad Romadhoni/Liputan 6)

SuaraJakarta.co, JAKARTA – 300 bangunan berupa cafe dan gubuk liar disepanjang Jalan Inspeksi Kanal Banjir Barat (KBB), besok, Rabu (14/07/2016) pagi akan dibongkar. 500 petugas gabungan terdiri dari Satpol PP, TNI, Polri dikerahkan untuk menertibkan ratusan gubuk liar yang dijadikan rumah tinggal gelandangan dan pemulung serta tempat mesum seperti cafe.

Camat Tanah Abang, H. Hidayatullah mengatakan, penertiban ratusan gubuk liar dan cafe direncanakan besok pagi. Hidayat berharap penertiban berlangsung  kondusif tanpa adanya perlawanan dari warga yang menempati kawasan tersebut.

“Kurang lebih ada 300 gubuk yang akan ditertibkan besok”, katanya.

Meski begitu, Hidayat mengaku, sebelum melakukan penertiban, pihaknya sudah melakukan tahapan sosialisasi kepada para penghuni dikawasan tersebut.

“Lahan yang mereka jadikan tempat tinggal merupakan jalan Inspeksi dari Jakarta Barat menuju Jakarta Pusat”, ungkap Hidayat.

Meski demikian, tambah Hidayat setelah ditertibkan lokasi tersebut akan dikembalikan fungsi semula.

“Setelah ditertibkan, jalan Inspeksi akan difungsikan seperti semula sebagai lahan Fasum-Fasos”, singkatnya. (Irvan Siagian)

Exit mobile version