Site icon SuaraJakarta.co

Belum Dibayar Gaji dan Pesangon, Ratusan Ex-Karyawan Sevel Siap Demo

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Sekitar 500 (lima ratus) ex-karyawan Sevel Eleven (sevel) akan melakukan demo pada Selasa (26/9) mendatang.

Hal itu sebagai buntut belum dibayarkannya gaji dan pesangon oleh PT Modern Internasional Tbk (MDRN) yang berlokasi di Matraman. Mereka juga menuntut pengembalian BPJS yang telah dipotong dari gaji setiap bulannya.

“Ya, demo ada di Matraman hari Selasa jam 10.00 WIB,” tutur Ketua Serikat Pekerja Sevel Sumarsono sebagaimana dikutip dari detikFinance melalui pesan singkat, Jumat (22/9/2017).

Para pekerja Sevel tersebut akan melakukan aksinya di depan kantor PT Modern Internasional Tbk (MDRN) yang berada di Matraman.

Sebelumnya Direktur Operasional MSI Ivan Budiman mengatakan, setidaknya ada sekitar 1.300 karyawan MSI yang terkena PHK. Jumlah itu termasuk dari penutupan gerai yang sudah terjadi sejak 2015.

Mewakili perusahaan, Ivan berjanji akan menyelesaikan semua kewajiban perusahaan yang terkena PHK, termasuk pesangon. Namun dirinya belum bisa mengungkapkan berapa pesangon yang didapat karyawan Sevel nantinya.

Selain itu pihak perusahaan juga berupaya untuk menyalurkan para karyawan ke perusahaan ritel minimarket lainnya. (RDB)

Exit mobile version