Site icon SuaraJakarta.co

135 Meter Kubik Volume Sampah Berhasil Dibersihkan

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Sebanyak 135 meter kubik volume sampah berhasil dibersihkan pada kegiatan kerja bakti, Minggu (17/04/2017) pagi.

Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) Lingkungan Hidup Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kiting Kartana mengatakan, pihaknya bertugas sesuai dengan tupoksi membantu pengangkutan sampah di tiap Tempat Pembuangan Sampah (TPS).

Alhasil, pada kegiatan pengangkutan sampah hari ini, kata Kiting, sebanyak 135 M3 sampah rumah tangga maupun sampah lainnya langsung dibuang ke Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat menggunakan 7 truk typer besar dan kecil.

“135 M3 sampah diantaranya 60 M3 dari kegiatan kerja bakti hari ini. Sedangkan 75 M3 sampah dari kawasan Monas. Ada 35 petugas yang dikerahkan untuk membersihkan dan mengangkut sampah terdiri dari kru, supir yang dibantu petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU),” ungkap Kiting. (Van)

Exit mobile version