SuaraJakarta.co – Sebentar lagi umat muslim akan merayakan lebaran. Itu artinya, tradisi pulang kampung atau mudik sudah mulai berjalan. Terminal dan stasiun mulai terlihat ramai. Pasar-pasar dipenuhi orang yang berbelanja untuk persiapan lebaran.
Yang paling tak kalah penting tapi banyak diabaikan orang-orang saat hendak mudik adalah sebagai berikut:
1. Membereskan rumah sebelum berangkat mudik
Sebelum berangkat mudik, biasanya kondisi rumah dibiarkan berantakan. Biasanya disebabkan karena buru-buru. Usai kemas barang, biasanya langsung ditinggal. Padahal, kondisi rumah yang berantakan akan menambah pekerjaan tambahan ketika balik usai lebaran.
2. Menitipkan rumah kepada pak RT atau tetangga
Sebelum mudik, rumah tinggal hendaknya dititipkan kepada tetangga yang tidak pulang kampung. Atau kepada pak RT. Selain itu, bisa juga ke satpam komplek atau pihak keamanan. Dengan begitu, hati dan pikiran tidak akan merasa was-was. Mudik pun tenang.
3. Keselamatan
Saat perjalanan mudik, apalagi dengan jarak yang jauh, pemudik harus tetap waspada. Biasanya karena ingin cepat d sampai, bawa kendaraan ngebut. Cobalah santai. Jangan terburu-buru. Nikmati perjalanan. Anggap saja sedang traveling. Utamakan keselamatan semua pihak.
4. Bekal saat perjalanan mudik
Jangan mengandalkan membeli makanan di rest area. Biasanya harga yang relatif mahal dan kondisi yang tidak nyaman karena ramai. Bawa makanan dan minuman yang cukup untuk di jalan. Jika sudah cukup, bisa istirahat kapan saja dan di mana saja.
5. Kenyamanan anak
Bagi ibu yang memiliki anak balita, utamakan kenyamanan anak. Jangan sampai si anak rewel gara-gara tidak nyaman. Alhasil, mudik jadi terganggu. (RDB)