Site icon SuaraJakarta.co

Tinggal Di Jakarta, Jangan Kebanyakan Gaya! Mau Sukses Di Jakarta, Baca Ini!

KEMBALI BERJUALAN - Pedagang kaki lima kembali berjualan di Komplek Monumen Nasional, Jakarta. Rabu (21/05/2014). (Foto: Pasha Aditia Febrian)

SuaraJakarta.co – Dari desa merantau ke kota Jakarta. Berharap bisa sukses dan banyak harta. Tak peduli apa pekerjaannya, yang penting bisa dapat banyak rupiahnya.

Di Jakarta, beragam fasilitas ditawarkan. Berbagai produk dipasarkan. Berbagai pekerjaan diiklankan. Berbagai profesi dilakukan. Demi sebuah kesuksesan.

Namun, anda perlu jeli melihat peluang. Memaksimalkan waktu luang untuk menyiapkan masa depan. Agar anda bisa mendapat uang dengan sukses gemilang.

Tinggal di Jakarta, jangan kebanyakan gaya. Kalau belum kaya, lakukanlah hal-hal berikut ini agar anda bisa sukses di usia muda.

1. Investasi
Investasi bukan hanya uang saja, melainkan ilmu. Investasikan waktu, investasikan uang, invetasikan bacaan, investasikan kegiatan, belajarlan! Berkembanglah! Orang yang sulit sukses adalah orang yang pelit invetasi dan tak mau rugi.

2. Pandai Mengelola Uang
Urusan uang enaknya dibelanjakan. Apalagi habis gajian. Makannya pun pengennya di resoran. Apalagi ada diskon belanjaan, tak sunkan untuk segera pesan.

Sebenarnya, uang itu bisa dikembangkan. Bisa dikembang biakan. Misalnya, anda memiliki uang Rp.100.000,- anda bisa belikan barang kebutuhan orang lain, teman kostan, tetangga, atau saudara untuk kemudian anda jual padanya. Sebelum anda belanjakan uang itu, anda harus hubungi dulu orangnya.

Begini caranya: ” bro, gue lagi di toko baju ni, kebetulan gue lihat baju-baju yang lo cari ni. Mau sekalian nitip ga? | berapa harganya? | 150 ribu bro| Oke deh gue pesan, tolong talangin yah| sip.

Nah kemudian, anda bisa nego dengan si pemilik toko. Dapatkan harga yang paling minimalis. Dan ternyata baju tersebut bisa dinego 70 ribu. Kemudian, anda bisa berikan pada teman anda dengan harga 150 ribu. Anda bisa untung 80 ribu. Simpel kan.

Pandai mengelola uang bisa dilakukan dengan cara investasi emas, saham, berdagang, dan lain-lain. Asal jangan disimpan dibawah kasur, karena dijamin tidak akan bertambah. Yang ada digondol tuyul. Hehe

3. Beragul dengan orang kaya
Pergaulan itu sangat mempengaruhi masa depan, dan isi kantong. Mengapa demikian? Karena rezeki itu Tuhan kasih melalui seseorang, bukan ujug-ujug jatuh dari langit. Yang jatuh dari langit itu hanya hujan.

Bergaul dengan orang susah, anda dipastikan akan dipinjam uangnya. Anda akan direpotkan dengan banyak keluhannya. Anda susah mencari inspirasinya. Anda sulit mendapatkan proyek atau kerjaan baru.

Jika anda bergaul dengan orang kaya, anda akan ketularan; pembicaraannya, pemikirannya, sikap semangatnya, inspirasinya, isi kantongnya, bahkan bisa ketularan nasib kaya nya.

Selian itu, orang kaya sangat mudah menyuruh orang lain. Jika orang kayak punya proyek, anda sebagai teman dekatnya akan dilibatkan. Minimal diminta bantuan dengan imbalan yang menarik.

Ketahuilah, harga-harga barang itu tidak mahal di Jakarta, yang mahal adalah gengsi anda. Jangan kebanyakan gaya, susah dikiti mati gaya.

Exit mobile version