Site icon SuaraJakarta.co

Perjuangan Penjual Gorengan Bersuara Emas Lepas dari Jerat Riba

SuaraJakarta.co, TANGERANG SELATAN – Samhu (49 tahun) adalah salah satu anggota KSM Rizki Gemilang Serpong yang berprofesi sebagai penjual gorengan. Bapak yang sudah mempunyai dua orang anak ini sehari-hari berjualan di sekitar kampungnya di Kp Curug, Kel. Serpong Tangerang Selatan. Namun siapa sangka ia memiliki suara emas nan merdu.

Di desanya ternyata Samhu dikenal sebagai qori atau orang yang ahli membaca ayat-ayat al quran dengan nada dan lagu yang indah. Ia biasa menjadi qori dalam peringatan hari besar islam di kampungnya seperti perayaan maulid nabi dan isra’ miraj. Bahkan di kajian rutin yang diadakan oleh KSM Rizki Gemilang pun ia kerap ditunjuk sebagai petugas membaca Al Quran sebagai pembuka acara.

Kisah hidup Samhu tidak seindah suaranya. Ia pernah terjerat riba kepada bank keliling/rentenir saat memulai usaha gorengannya. Bukannya berkurang, namun jumlah hutangnya terus bertambah jika ia telat membayar. “Saya sangat kapok jika harus pinjam uang ke rentenir lagi, ternyata berbahaya dan tidak berkah,” ujar Samhu.

Akhirnya ia pun bergabung dengan KSM Rizki Gemilang binaan LAZ Al Azhar dalam program Sejuta Berdaya pada tahun 2014 lalu. KSM ini diketuai oleh Ust Mahfudin dan sudah memiliki anggota 50 orang. Di KSM ini Samhu mendapat pinjaman modal syar’i tanpa riba untuk mengembangkan usaha gorengannya.

Selain itu para anggota KSM juga mendapat ilmu baru tentang riba. “Di KSM ini ada kajian rutin mingguan, untuk mensosialisasikan tentang riba dan media silaturahmi para anggota,” jelas Ust Mahfudin.

Namun ketika usahanya mulai berkembang, istri Samhu bernama Maryam jatuh sakit cukup parah lalu meninggal. Tak lama kemudian disusul pula dengan kakak kandungnya yang wafat. Meski dirundung duka beruntun, Samhu tetap semangat dalam mengaji dan menjalankan usahanya.

Ia pun akhirnya menikah lagi dan melanjutkan kehidupannya dengan keluarga barunya. Dengan berbagai ujian yang telah dihadapinya Samhu mengaku semakin tenang menjalani hidup dengan terus pasrah kepada sang Khalik. Apalagi dengan terus disupport oleh sesama anggota KSM Rizki Gemilang yang selalu memberikan dukungan. Dan yang membuat ia merasa hidup lebih tenang ialah sudah terbebas dari praktek riba. Dan usahanya pun terus berkembang.

“Alhamdulillah Saya bersyukur bisa bergabung dalam KSM ini. Semoga semakin berkah dan maju buat seluruh KSM Sejuta Berdaya binaal LAZ Al Azhar,” tutup Samhu.

Exit mobile version