STM Dwikora Dibongkar, Kini Tinggal Kenangan

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Lahan milik Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta yang ditempati STM Dwikora dari Yayasan Pendidikan Technologi dan Umum Dwikora, Kramat Pulo Gundul IV/III, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat dibongkar, Kamis (13/07/2017). Kini tinggal kenangan.

Walikta Jakarta Pusat, Mangara Pardede mengatakan, sebenarnya pembongkaran dilaksanakan tahun 2016 lalu. Namun tertunda pembongkarannya, lantaran pihak yayasan minta ganti rugi.

“Tidak mungkin pemerintah ganti rugi, orang ini lahan milik pemerintah,” jelas Mangara.

Setekah itu, lahan ini akan dibangun untuk perluasan sekolah SMPN 156. Dalam pembongkaran ini setidaknya dua alat berat beko diterjunkan untuk merobohkan tembok bangunan.

“Kita juga sudah memutus aliran listrik terlebih dahulu. Kami juga minta maaf kepada warga setempat yang terganggu dengan kegiatan pembongkaran,” ujarnya.

BACA JUGA  Satu Pohon Angsana Di Cempaka Putih Raya Roboh, Timpah Mobil Countener

Sementara itu, Nana (46), warga setempat mengatakan, STM Dwikora ini merupakan tempat sekolah yang terrkenal pada tahun 80 an.

“Saya juga belajar sekolah di yayasan ini. Dan tempat ini adalah sekolah yang pernah terkenal dibtahun 80 an,” ujarnya. (Irvan Siagian)

SuaraJakarta.co
Author: SuaraJakarta.co

Related Articles

Latest Articles