Pimpinan PDIP Siang Ini Adakan Rapat Matangkan Rekomendasi untuk Pilkada DKI

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Pimpinan PDI Perjuangan hari ini, Jumat (19/8), akan menggelar rapat tertutup di Kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Pusat. Rapat tersebut diselenggarakan untuk membahas persiapan menghadapi pilkada serentak 2017, khususnya Pilkada DKI.

Ketua Bidang Kaderisasi dan Ideologi DPP PDI Perjuangan Idham Samawi mengungkapkan, Pilkada DKI Jakarta akan menjadi topik prioritas dalam rapat tersebut.

“Jadi kami prioritaskan (daerah) yang perolehan suara kami di atas 20 persen, kepala daerahnya kader dan wakil kepala daerahnya kader kami,” kata Idham, sebagaimana dikutip dari laman Kompas, Jumat (19/8).

Diketahui, perolehan kursi PDI Perjuangan di Jakarta dianggap salah satu yang terbanyak dibanding daerah lainnya. Sehingga, DPP PDI Perjuangan akan membahan intensif perhelatan pilkada di Ibu Kota tersebut.

BACA JUGA  Terdepan Daftar ke KPUD, PKS Siapkan 100 Caleg untuk Kawal Kemenangan di Jakarta

Selain Jakarta, daerah prioritas lainnya adalah Lampung dan Jawa Tengah. Rencananya, PDI Perjuangan akan mengeluarkan rekomendasi pasangan calon pada pekan depan terkait pilkada di daerah tersebut.

“Kalau di bawah lima persen perolehan PDI Perjuangan, kami serahkan ke daerah (DPD),” kata Idham.

Dalam rapat kali ini, Idham tak memastikan akan dihadiri oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. Rapat rencananya akan digelar sekitar pukul 13.30 WIB.

Related Articles

Latest Articles