Kepala Sekolah Muhammadiyah se DKI Jakarta Dilatih dan Dididik Agar Berkualitas

SuaraJakarta.co, JAKARTA – Seluruh kepala sekolah (Kepsek) Muhammadiyah di DKI Jakarta mengikuti pendidikan dan pelatihan guna meningkatkan kualitas dalam memimpin sekolah-sekolah Muhammadiyah. Acara itu dihadiri oleh kepsek SD, SMP, SMA, SMK, dan MA se DKI Jakarta.

Pimpinan PW Muhammadiyah DKI Jakarta, Dr. Gufron Amirullah, M.Pd mengatakan, efektifitas kepemimpinan kepsek tergantung kepada kemampuan bekerjasama dengan guru dan staf. Selain itu juga kemampuan kepala sekolah dalam mengendalikan pengelolaan anggaran, pengembangan staf, scheduling, pengembangan kurikulum, pedagogik, dan assessmen menjadi panting untuk diberikan sebagai pembekalan.

“Pengembangan kepada kepala sekolah atau calon untuk memiliki seperangkat kompetensi dipandang sangat penting. Apalagi dengan dinamika sekolah-sekolah Muhammadiyah di DKI Jakarta yang mulai secara masif bergerak dalam fase pencitraan (branding sekolah) yang baik,” ujar Gufron kepada suarajakarta.co, Rabu (5/7/2018).

BACA JUGA  BAYRUN For Charity 2023, Beri Dukungan Nyata Untuk Anak Dengan Kanker di Pita Kuning

Gufron menambahkan, sekolah yang inklusif, berbudaya unggul dan berkemajuan menjadi nafas dalam setiap aktivitas peningkatan mutu. Oleh karena itu pembinaan kompetensi calon kepala sekolah untuk menguasai lima dimensi kompetensi kepala sekolah perlu diberikan dalam bentuk pendidikan dan pelatihan.

“Sikap, pengetahuan dan keterampilan untuk memimpin sekolah diberikan secara sistematis,” katanya.

Adapun, Gufron menerangkan, tujuan kegiatan itu adalah untuk memahami strategi penumbuhan ideologi Muhammadiyah di Sekolah, memahami konsep dasar kepemimpinan, memahami pengembangan kurikulum dan mampu membuat rencana strategis sekolah, berbudaya mutu, unggul dan berkemajuan.

Acara yang digelar di Muhammadiyah Boarding School (MBS) Ki Bagus Hadikusuma mulai 3-6 Juli 2018 itu menambah kesan bagi salah satu peserta. Seperti Muhamad Hifni, salah satu peserta dari SMA Muhammadiyah 3 Jakarta, ia mengatakan, dengan adanya pelatihan ini para peserta mendapatkan pengetahuan yang sangat bermanfaat untuk bagaimana memenej sekolah dengan baik.

BACA JUGA  PNS Jakpus Manfaatkan Waktu Untuk Tidur di Masjid Usai Sholat Dzuhur

“Terimakasih untuk Majelis Dikdasmen PWM DKI Jakarta yang telah mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Calon/Kepala Sekolah Muhammadiyah, karena dengan adanya pelatihan ini para peserta mendapatkan pengetahuan yang sangat bermanfaat untuk bagaimana memenej sekolah dengan baik dan mampu bersaing dengan sekolah-sekolah lain,” ujar Muhamad Hifni.

SuaraJakarta.co
Author: SuaraJakarta.co

Related Articles

Latest Articles