Benarkah Edward Snowden Tutup Usia?

SuaraJakarta.co, RUSIA – Informasi kematian Edward Snowden pernah dipublikasikan di dunia maya pada 2013. Namun, ternyata informasi tersebut tidak benar dan terbantahkan dengan aksi Snowden yang tetap menggemparkan dunia.

Kini, informasi yang sama kembali dihembuskan di jagad internet. Informasi yang simpang siur ini berawal dari kicauan Menteri Dalam Negeri Rusia, Vladimir Kolokoltsev. Di akun pribadinya, dia berkicau tentang jasad Snowden yang ditemukan di dalam rumahnya.

Pihak Rusia mengadakan pertemuan terkait “kematian” Snowden yang menggemparkan tersebut. Mendagri Rusia, melalui akun twitternya, menambahkan bahwa pertemuan berlanjut untuk membahas benar atau tidaknya informasi tersebut.

Bantahan atas kematian Snowden muncul melalui akun twitter @BJPLuckNowBJP. Bantahan ini tentu saja membuat netizen kembali tidak percaya atas kepergian pria kontroversial tersebut.

BACA JUGA  Larang Ibadah Muslim Uighur, Tiongkok Coreng Perserikatan Bangsa Bangsa

Edward Snowden terkenal berkat beberapa pengakuannya terkait penyadapan yang dilakukan Amerika Serikat, Australia, dan Rusia terhadap beberapa negara berkembang, termasuk Indonesia.

Dia sendiri adalah mantan anggota intelijen NSA. Dia menjadi buronan intelijen AS karena membocorkan sejumlah rahasia. Dia memilih tinggal di Rusia untuk menghindari kejaran agen AS. (*)

SuaraJakarta.co
Author: SuaraJakarta.co

Related Articles

Latest Articles